Casio G-Shock GA-700SE-1A4

casio-resmi

G-shock adalah icon simbolik dari jam tangan Casio. Hampir semua orang pasti mengetahui dan mengenal atau bahkan memiliki jam Casio G-shock. Jika Anda sedang berpikir untuk mendapatkan salah satu Jam Casio G-shock, maka Anda telah melakukan sesuatu yang benar.

Pastikan Anda membeli Jam Casio Original dan bergaransi resmi di sini.

Rp 1.292.000 Rp 2.049.000

JAMINAN PRODUK BERGARANSI RESMI

Mau dapat Giveaway G-Shock? Subscribe Segera.

 

 

SKU: IW_2449518961 Category:

Casio kembali membuat para pecinta G-shock semakin merasa dimanjakan dengan 3 varian penerus dari tipe G-shock GA-700 yang sangat laris dipasaran mid-end. Kali ini dengan varian G-shock GA-700SE yang terlihat semakin keren dengan kombinasi warna cerah pada bagian dial. Untuk Casio G-shock GA-700SE-1A4 yang akan kami bahas ini mendapatkan sentuhan warna merah pada bagian dial dan juga jarum penunjuk jam / menit. Terlihat cukup sederhana “modifikasi” yang dilakukan Casio pada jam G-shock GA-700 ini, namun walaupun demikian perubahan ini seolah-olah menjadikan GA-700SE ini menjadi varian yang benar-benar baru.

Masih hadir dengan bungkusan lama berupa box dan kaleng hitam, Casio G-shock GA-700 yang akan kami review adalah versi warna full black dengan aksen merah pada bagian dial yaitu GA-700SE-1A4.

Casio G-shock GA-700SE-1A4 ini hadir dengan warna hitam doff yang terlihat sangat gagah dan elegan yang membungkus bagian dial dan LCD, yang kemudian diberikan sedikit aksen berwarna merah pada lingkar luar dial dan jarum penunjuk waktunya. Dibagian LCD inilah berbagai data dan fitur jam ini akan ditampilkan seperti waktu dunia, alarm, timer, stopwatch serta penanggalan maupun waktu digital. Dan sebagai penunjuk waktu utama, jarum jam dan menit analog yang menjadi pemeran utama pada jam ini.

Desain Casio G-shock GA-700SE-1A4 terlihat sangat berotot dengan banyak lekukan pada bagian bezel yang mungkin terinspirasi dari desain seri-seri protrek, meskipun demikian Casio juga tidak melakukan desain yang terlalu berlebihan agar jam ini tetap dinikmati oleh para pecinta g-shock baik tua dan muda.

Bagian tombol pada Casio G-shock GA-700SE-1A4 menjadi salah satu kunci dari desain yang kokoh dan tangguh. Terdapat 5 tombol bulat besar secara keseluruhan pada jam anti getar ini, semua berwarna hitam dengan permukaan anti slip yang bergerigi. Termasuk posisi tombol LIGHT yang berada pada bagian tengah bawah dari jam ini terlihat sangat menantang dan gagah.

Desain Casio G-shock GA-700SE-1A4 ini terlihat sangat gagah dan kokoh saat telah hinggap dipergelangan tangan. Dengan desain bezel yang cukup lebar dan berotot, jam ini membuat kita semakin gagah dan macho bukan ?Dengan ukuran dimensi bezel 57.5×53.4 mm, jam ini memang memiliki ukuran jumbo dan mengitimidasi bagi orang-orang yang tidak memiliki pergelangan tangan besar. Namun saran kami agar tidak usah khawatir dan tidak pede saat menggunakan jam ini karena desain jam ini sebenarnya justru akan meningkatkan kepercayaan diri Anda.

FULL ARTICLE ….

  • Bahan casing / bezel: Resin
  • Tali Jam Tangan Resin
  • Tahan Goncangan
  • Kaca Mineral
  • Ketahanan air 200 meter
  • Lampu LED (Super iluminator)
    Durasi iluminasi yang dapat dipilih (1,5 detik atau 3 detik), berpijar
  • Waktu dunia
    31 zona waktu (48 kota + waktu universal terkoordinasi), waktu musim panas aktif/nonaktif, pertukaran kota Asal/kota waktu Dunia
  • Stopwatch 1/100 detik
    Kapasitas pengukuran: 23:59’59.99”
    Mode pengukuran: Waktu berlalu, waktu split, waktu posisi pertama-kedua
    Lainnya: alarm waktu target, waktu langsung dimulai dari mode penunjuk waktu
  • Pengatur waktu mundur
    Unit pengukuran: 1/10 detik
    Jarak waktu mundur: 60 menit
    Jarak pengaturan waktu mulai waktu mundur: 1 hingga 60 menit (kenaikan 1-menit)
  • 5 alarm harian (dengan 1 alarm snooze)
  • Sinyal waktu hitungan jam
  • Fitur perubahan jarum (Jarum bergeser agar tidak menghalangi tampilan konten digital.)
  • Kalender otomatis sepenuhnya (hingga tahun 2099)
  • Format 12/24 jam
  • Suara tombol operasi aktif/nonaktif
  • Ketepatan waktu reguler
    Analog: 2 jarum (jam, menit (jarum bergerak setiap 20 detik))
    Digital: Jam, menit, detik, pm, bulan, tanggal, hari
  • Akurasi: ±15 detik per bulan
  • Perkiraan masa pakai baterai: 5 tahun pada CR2016
  • Ukuran casing : 57.5×53.4×18.4mm
  • Berat total : 69g
WhatsApp CHECK STOCK / KONFIRMASI PEMBAYARAN