Mengenal fitur triple sensor jam casio protrek

Triple sensor casio protrek merupakan salah satu alasan utama mengapa begitu banyaknya para pecinta dan penggemar jam yang legendaris ini. Casio juga tidak segan-segan untuk menelurkan model-model baru dari lini produksi casio protrek, namun hampir dipastikan semua mendapatkan senjata 3 sensor yang terdiri dari sensor altimeter, barometer dan compass. Kecuali pada seri PRG-280, casio mulai bermain dengan 2 sensor yang ditanamkan juga pada seri protrek.

Bahkan pada tahun 2013, Casio semakin mempertegas dominasi mereka di salah satu jam tangan outdoor dengan memproduksi Triple sensor versi 3, yang diklaim memiliki bentuk fisih 95% lebih kecil dari sensor sebelumnya. Sensor yang lebih kecil ini memiliki kekuatan yang lebih mumpuni dengan kecepatan, akurasi dan peningkatan efisiensi energi pada seri protrek yang memakai sensor ini. Padahal seperti yang kita ketahui, seri-seri protrek yang memakai sensor lama pun telah memiliki sensor yang cepat dan hemat energi. Namun teknologi selalu berkembang dan saat ini pun kita dapat menikmati jam casio protrek dengan kekuatan yang lebih dahsyat.

Salah satu keunggulan dari seri casio protrek adalah sangat mudahnya akses untuk mendapatkan ketiga fitur sensor tersebut. Hampir semua seri casio protrek meletakkan 3 buah tombol yang berukuran cukup besar pada sisi kanan yang langsung dapat mengakses ketiga sensor tersebut. Saat Anda memerlukan fitur Altimeter misalnya, Anda cukup menekan sekali pada tombol ALTI, dan dalam hitungan 1-3 detik, pengukuran altimeter akan muncul pada LCD jam casio protrek tersebut. Begitu juga dengan sensor barometer dan compass. Anda hanya perlu menekan masing-masing tombol sekali.

letak

Bayangkan betapa mudahnya Anda mendapatkan informasi mengenai ketinggian, tekanan udara serta arah melalui compas yang tersedia pada jam casio protrek.

PRW-3000B-5-IMG_0002

ALTIMETER

Altimeter adalah sebuah alat untuk mengukur ketinggian suatu titik dari permukaan laut. Biasanya alat ini digunakan untuk keperluan navigasi dalam penerbangan, pendakian, dan kegiatan yang berhubungan dengan ketinggian.

altimeter-imageCara kerja sensor altimeter pada casio protrek adalah dengan mengukur ketinggian berdasarkan prinsip tekanan udara ( perubahan tekanan udara ). Altimeter pada jam casio dapat Anda sesuaikan ( setting ) dengan fitur yang ada. Jadi bila Anda akan memulai suatu pendakian, misalnya pada suatu kaki gunung terdapat informasi ketinggian ditempat Anda berpijak ( ambil contoh 750 meter dari permukaan laut ), maka Anda dapat menyesuaikan altimeter Anda di ketinggian 750 meter juga. Sehingga Anda akan mendapatkan hasil yang lebih akurat pada saat mulai melakukan pendakian.

Pada photo dibawah ini menunjukkan ketinggian 30 meter diatas permukaan laut setelah tombol altimeter Kami tekan.alti

BAROMETER

Barometer adalah sebuah alat yang digunakan untuk mengukur tekanan udara. Barometer umum digunakan dalam peramalan cuaca, dimana tekanan udara yang tinggi menandakan cuaca yang “bersahabat”, sedangkan tekanan udara rendah menandakan kemungkinan badai.

Jadi sensor barometer pada casio protrek dapat membantu Anda untuk meramalkan kondisi cuaca berdasarkan perubahan tekanan udara di sekitar Anda. Bila sensor barometer yang Anda tekan menghasilkan nilai yang cenderung meningkat maka ada kemungkinan cuaca akan bersahabat ( cerah ), dan sebaliknya bila nilai barometer di display casio protrek Anda cenderung turun maka bersiaplah untuk membawa payung Anda.

baro

DIGITAL COMPASS

Fitur digital compass pada casio protrek bisa dikatakan sebagai “senjata rahasia” dari casio. Cukup dengan satu tombol “COMP” pada sisi kanan jam casio protrek Anda dan dengan mudah Anda akan mengetahui arah mana yang harus Anda tuju.

Saat melakukan pengukuran, jam casio protrek Anda akan menunjukkan instrumen derajat kemiringan, indikator arah seperti pada photo ( NE = NORTH EAST ) dan 4 titik penunjuk arah yang akan secara dinamik berubah sesuai pergerakan jam tangan ini.

compass

halfb

WhatsApp CHECK STOCK / KONFIRMASI PEMBAYARAN