Review Casio G-Shock G-001BB-1, jam berdesain tangguh bagi pecinta model klasik

Kemunculan dari G-shock G-001BB-1 di awal tahun 2019 ini cukup mengejutkan buat kami, bukan hanya karena desain unik dan “aneh” yang dilumuri dengan warna hitam secara brutal pada keseluruhan jam ini tetapi juga harga yang bisa dibilang sangat murah dikategori G-shock. Desain unik dan aneh ini turut memecah 2 pandangan dari para pecinta G-shock. Sebagian merasakan sesuatu yang baru dan fresh pada desain g-shock G-001BB-1 yang hampir tidak memiliki DNA dari g-shock 5 tahun belakangan ini. Sedangkan bagi sebagian pecinta G-shock malah merasa tidak cukup gembira dengan desain baru yang dianggap sangat kaku dan juga kurang berkelas.

Namun tunggu dulu, jika Anda berpikir seperti halnya pernyataan diatas maka bisa jadi Anda belum menjadi pecinta G-shock cukup lama, karena model G-001 ini sendiri telah hadir pada tahun 2011 dengan nickname “jason” dari film Friday 13th. Hanya saja setelah itu G-shock memang tidak terlalu banyak mengembangan desain dari seri ini.
Sekilas jika Anda sandingkan dengan seri G-001 yang dikeluarkan pada tahun 2011, terlihat bahwa seri G-001BB ini bagaikan pinang dibelah dua dari sisi desainnya. Namun jika Anda perhatikan lebih detail, seri G-001BB ini memang terlahir untuk menyempurnakan seri sebelumnya dari sisi finishing.

Follow Kami untuk mendapatkan informasi promo dan stok baru

Yah bagi Anda yang tertarik membeli G-shock G-001BB ini mungkin merasa kecewa dengan packaging yang diberikan oleh casio. Hanya box kardus ( tanpa box kaleng ) yang akan Anda terima pada saat memutuskan untuk membeli jam ini.

Saran kami bagi Anda yang tertarik pada desain jam ini tidak perlu memikirkan packaging yang akan Anda dapat, karena yang Anda beli adalah jam tangan bukan packaging. Dan agar memberikan Anda angin segar, dapat kami katakan bahwa hampir semua seri G-shock yang memakai packaging “sederhana” ini justru merupakan seri-seri G-shock pamungkas dari casio. Sebut saja seri mudman G-9000, seri sejuta umat GA-100, G-9100, DW-5600MS, DW-6900MS dan lain lain. Jadi merupakan hal yang kurang bijaksana jika Anda lebih mementingkan packaging yang akan Anda terima.

Bagi Anda yang baru mengenai G-shock beberapa tahun belakangan mungkin tidak familiar dengan seri G-001BB ini, karena meskipun merupakan facelift dari seri G-001 yang diproduksi pada tahun 2011 namun ternyata model yang lebih dikenal dengan seri Jason friday 13th ini telah diperkenalkan pada tahun 1994 dengan kode DW-001 yang memperkenalkan ” capsule tough construction”. Dimana module atau jantung dari jam ini dilindungi dengan bagian karet secara keseluruhan tanpa ada campuran dari bahan metal yang tidak lazim pada saat itu ( 1994 ).
Seri DW-001 ini juga merupakan seri G-shock pertama yang memperkenalkan tali resin yang disisipkan bahan metal, yang tidak hanya akan memberikan perputaran udara tetapi juga terlihat sangat berkelas secara desain.

Walaupun merupakan produksi terbaru dari G-shock ( 2018-2019 ), seri G-001BB ini sebenarnya bisa dikatakan seri downgrade secara fitur dari seri DW-001 ( 1994 ) dimana pada seri DW-001 masih dibekali dengan sensor pembaca temperatur. Pada seri DW-001 sendiri sensor temperatur diposisikan pada bagian bawah jam ( area jam 6 ) yang aslinya berdesain bolong-bolong, namun pada seri G-001 dan G-001BB hanya diberikan motif “berlubang” untuk mendekati desain asli dari seri DW-001. 

Penyisipan bahan metal pada bagian resin band memang menjadi ciri khas dari seri DW-001 / G-001 yang terus dipertahankan oleh casio pada seri facelift G-001BB ini. Desain yang dianggap berkelas dan juga memberikan perputaran udara ini memang terlihat cukup mencolok dan berbeda dengan desain resin band g-shock lainnya.

Bagian yang disisipin metal sendiri hanya pada bagian dua lubang di area yang dikoneksikan dengan badan jam sehingga tidak mengganggu kelenturan dan fleksibilitas dari resin band G-shock G-001BB ini. Warna hitam secara konsisten diaplikasikan juga pada keseluruhan resin band ini hingga pada buckle.

Pada bagian backcase G-001BB ini sendiri juga menjadi ciri khas penting dari seri G-001 dengan logo G yang cukup besar menghiasi bagian belakang dari G-001BB ini. Hal ini cukup kontras dengan backcase seri G-shock pada umumnya yang didominasi dengan bahan stainless steel.

Sedangkan untuk bagian Light, tidak ada yang berbeda dengan seri g-shock full digital lainnya. Dengan menampilkan warna hijau pada bagian data G-001BB ini terlihat sangat jelas pada saat kita menekan tombol light.

Desain G-shock G-001BB ini terlihat sangat futuristik dengan model bulat pada bagian bezel terluar, dimana posisi tombol tidak terlihat sama sekali. Begitu juga pada bagian LCD terlihat cukup sederhana tanpa banyak intervensi dari warna selain hitam. Bahan resin terlihat jelas mewakili keseluruhan dari badan jam G-001BB ini, namun tidak menunjukkan kwalitas murahan karena casio memberikan sentuhan yang cukup halus pada semua sisi jam ini. Walaupun tidak dapat dipungkiri, penggunaan bahan resin ini merupakan rahasia casio tetap dapat menekan harga jual pada sebagian produk mereka.

Sensasi yang Kami dapatkan saat memakai G-001BB ini jelas berbeda dengan seri G-shock umumnya. Kesan jadul dan modern bercampur aduk layaknya menggunakan jam tangan yang memiliki sejarah yang cukup panjang. Seri ini pun kami rekomendasikan sebagai salah satu G-shock yang wajib Anda koleksi.

Desain yang tebal pada seri G-001BB ini menambah kegagahan saat dipakai dipergelangan tangan, namun Anda harus cukup berhati-hati agar tidak menabrakkan jam ini saat melakukan aktivitas sehari-hari Anda.

Untuk fitur yang diusung oleh G-001BB ini cukup standard yaitu seperti water resistant 200 M, alarm, waktu dunia, stopwatch, timer dan kalender.

Spesifikasi Tehknik

  • Bahan casing / bezel: Resin
  • Tali Jam Tangan Resin
  • Tahan Goncangan
  • Kaca Mineral
  • Ketahanan air 200 meter
  • Cahaya latar berkilau elektro
    Tombol cahaya otomatis, berpijar
  • Peringatan flash
    Flash dengan dengung yang merupakan bunyi alarm, sinyal waktu hitungan jam, progress beeper pengatur waktu mundur, dan mulai otomatis stopwatch
  • Waktu dunia
    29 zona waktu (48 kota), waktu musim panas aktif/nonaktif
  • Stopwatch 1/100 detik
    Kapasitas pengukuran: 23:59’59.99”
    Mode pengukuran: Waktu berlalu, waktu split, waktu posisi pertama-kedua
    Lainnya: 5 detik mulai otomatis waktu mundur
  • Pengatur waktu mundur
    Unit pengukuran: 1 detik
    Jarak waktu mundur: 24 jam
    Jarak pengaturan waktu mulai waktu mundur: 1 menit hingga 24 jam (kenaikan 1 menit dan kenaikan 1 jam)
    Lainnya: Ulang-otomatis, progress beeper
  • 3 alarm multi fungsi (dengan 1 alarm snooze)
  • Sinyal waktu hitungan jam
  • Kalender otomatis sepenuhnya (hingga tahun 2099)
  • Format 12/24 jam
  • Suara tombol operasi aktif/nonaktif
  • Ketepatan waktu reguler: Jam, menit, detik, pm, bulan, tanggal, hari
  • Akurasi: ±15 detik per bulan
  • Perkiraan masa pakai baterai: 7 tahun pada CR2025
  • Ukuran casing : 51.7×48.8×18mm
  • Berat total : 68g
WhatsApp CHECK STOCK / KONFIRMASI PEMBAYARAN