G-shock baru saja mengumumkan kehadiran jam tangan GBA-800 dengan tema “urban sports” yang diperuntukkan untuk keperluan pecinta olahraga. Jam sporty ini sendiri dilengkapi dengan fitur bluetooth yang apabila dihubungkan dengan smartphone dapat menampilkan beberapa fitur untuk menunjang aktivitas olahraga seperti step tracker ( menghitung langkah kaki ), timer dan juga stopwatch.
Agar dapat menunjang kenyamanan saat melakukan aktivitas olahraga, seri G-shock yang diberi panggilan G-SQUAD ini sengaja mendapatkan desain yang lebih kecil dari G-shock pada umumnya. Selain memiliki bobot yang lebih ringan, dengan dimensi yang lebih kecil seri GBA-800 ini akan terasa lebih nyaman saat melakukan aktivitas yang cukup lama.
Bukan seorang penghobby olahraga ? Tidak ada salahnya juga untuk mengkoleksi jam tangan keren ini.
Follow Kami untuk mendapatkan informasi promo dan stok baru
Seri Casio G-shock G-Squad GBA-800-1A ini bisa dikatakan merupakan “saudara” dari seri GA-800 yang telah keluar sebelumnya. Hanya saja seri GBA-800-1A ini mendapatkan fitur “mewah” yaitu bluetooth yang dapat terkoneksi dengan aplikasi G-shock connected pada smartphone android atau ios ( tidak semua jenis smartphone ). Bluetooth ini sendiri berfungsi mentransfer data dari jam yang mampu melakukan pencatatan langkah dan kalori saat Anda gunakan.
Untuk dapat menikmati fungsi pencatat langkah dan kalori ini, sebelumnya Anda harus terlebih dahulu mengunduh aplikasi G-SHOCK Connected pada smartphone Anda, yang kemudian dapat Anda hubungkan ke jam tangan ini melalui bluetooth.
Seri GBA-800 ini memiliki akselerometer 3 sumbu yang akan melakukan perhitungan dan pencatatan jumlah langkah kaki yang Anda lakukan, terdapat juga mode yang memungkinkan Anda membuat hingga 20 kombinasi pengatur waktu, serta memori yang dapat menyimpan hingga 200 catatan putaram.
(source : casio-intl.com )
Aplikasi ini juga memungkinkan Anda untuk menyimpan catatan jumlah langkah dengan lima tingkat intensitas latihan, menghitung kalori yang Anda bakar, menetapkan target langkah harian, membuat kombinasi pengatur waktu dan mengirimkannya ke jam tangan, menyimpan data pengukuran stopwatch, melihat data, dan lainnya.
Semua ini digabungkan untuk membantu Anda merencanakan dan mencatat latihan, membuatnya lebih efektif dan menyenangkan. Fitur lain yang tersedia meliputi koreksi pengaturan waktu otomatis berbasis aplikasi dan fitur lainnya untuk memberikan penunjuk waktu yang lebih efisien, serta Lampu LED Otomatis (iluminator super) untuk memfasilitasi aktivitas latihan di area dengan cahaya temaram. (source : casio-intl.com )
Jika diperhatikan seri Casio G-shock GBA-800 ini memiliki ciri desain yang sangat mirip dengan seri GA-835A / GA-800, bahkan untuk dimensinya sendiri adalah sama persis yaitu 54.1×48.6×15.5mm ( Size of case ). Bahkan keduanya sama-sama mengusung fitur double light yang akan membantu penerangan pada kedua sisi analog maupun digital pada jam ini. Dengan fitur bluetooth dan step tracker yang diusung oleh seri GBA-800, maka tidak aneh jika harga yang disodorkan oleh Casio pun lebih tinggi jika dibandingkan dengan seri GA-800.
Varian yang akan kami review kali ini adalah seri GBA-800-1A yang harusnya akan menjadi senjata utama bagi G-shock untuk memperkenalkan seri terbaru ini. Karena sudah bukan rahasia jika warna hitam merupakan varian yang paling diminati dan diburu oleh banyak pecinta jam tangan G-shock. Dengan memposisikan tombol lampu pada bagian tengah bawah memberikan dampak desain yang lebih gagah dan macho, selain lebih mudah untuk diakses tentunya.
Kelebihan dari penggunaan tombol bulat ini adalah lebih minimnya perawatan yang harus Anda lakukan karena dengan desain yang “gundul” akan mengurangi bertumpuknya kotoran / debu pada bagian permukaan tombol.
RESIN BAND
Casio G-shock GBA-800-1A masih dibekali dengan band berbahan resin yang telah digunakan casio dari puluhan tahun lalu. Resin band yang berwarna hitam ini hadir dengan desain polos yang cukup nyaman meskipun Anda gunakan sepanjang hari.
Agar resin band ini awet dan tidak gampang rusak, lakukan rutinitas membersihkan sisa-sisa keringat dan kotoran dengan menggunakan air bersih. Paparan cahaya matahari yang terlalu sering juga akan mempercepat kerusakan pada resin band ini.
Sedikit yang berbeda jika kita lihat pada sisi dalam pada resin band jam GBA-800-1A ini terlihat memiliki finishing bintik-bintik yang diyakini memiliki grip yang lebih bagus saat pergelangan tangan kita berkeringat saat melakukan aktivitas seperti berolahraga.
200 M WATER RESISTANT
Saat membeli jam tangan Casio G-shock, hal utama yang akan Anda peroleh adalah daya tahan ( benturan dan water resistant). Hampir semua jam tangan casio telah dibekali dengan fitur water resistant yang sangat mumpuni hingga kedalaman 200 meter, termasuk juga untuk seri Casio G-shock GBA-800-1A ini. Jadi jangan khawatir untuk membawa jam ini ikut berenang, mandi atau sekedar berbasah-basahan dibawah guyuran air hujan. Hal penting yang harus Anda perhatikan adalah menjaga kebersihan semua celah pada jam ini agar tidak ditumpuki oleh debu-debu yang dapat menembus jam ini sehingga merusak fungsi water resistant tersebut.
Double LED light
G-shock pada akhirnya memang harus menyadari kekurangan penting pada seri-seri terdahulu mereka, khususnya pada seri analog-digital yang hanya dibekali dengan 1 light standard untuk penerangan pada saat gelap. Itupun hanya akan memberikan sedikit penerangan pada bagian analog atau dengan kata lain Anda hanya bisa mendapatkan informasi mengenai posisi waktu melalui jam analog. Untuk melihat data lain pada bagian digital hampir mustahil. Solusi yang telah hampir 1 tahun ( sejak 2017 ) dilakukan oleh G-shock adalah menambahkan 1 light khusus untuk bagian digital, sehingga semua data pada wilayah LCD ( digital ) dapat terlihat dengan jelas.
Berikut ini adalah fungsi bisa Anda dapatkan saat menghubungan jam Casio G-shock G-SQUAD ini ke smartphone Anda melalui aplikasi G-SHOCK CONNECTED pada androind ataupun ios.
- graphik perhitungan langkah kaki dengan 5 tingkat latihan
- jumlah kalori yang terbakar
- timer / waktu
- stopwatch
- penyesuaian waktu jam Anda secara otomatis
- Settingan jam yang lebih mudah melalui aplikasi
- waktu dunia mencangkup 300 kota
- penyesuaian jarum analog
Dengan dimensi yang termasuk tidak besar, seri G-shock G-squad GBA-800-1A ini akan menjadi primadona bagi Anda yang memang tidak pede saat memakai seri G-shock yang berdimensi lebar dan tebal. Seri ini terlihat cukup kalem, meskipun memiliki desain yang cukup berotot pada bagian bezel. Tema urban sports memang terlihat sangat klop dengan desain keseluruhan pada jam ini.
Spesifikasi Tehknik
- Case / bezel material: Resin
- Resin Band
- Neobrite
- Mineral Glass
- Shock Resistant
- 200-meter water resistance
-
- Double LED light
LED light for the face (Auto LED light, Super illuminator, selectable illumination duration (1.5 seconds or 3 seconds), afterglow)
LED backlight for the digital display (Auto LED light, Super illuminator, selectable illumination duration (1.5 seconds or 3 seconds), afterglow) - Mobile link (Wireless linking using Bluetooth®)
- Step count using a 3-axis acceleration sensor: 0 to 999,999 step count display range
Step Goal Progress Display (step count goal setting range: 1,000 to 50,000, 1,000-step increments)
Step Count Graph: Hourly step count for the past 11 hours on a 6-level graph
Step indicator
Power Saving: Auto sensor sleep state entry after fixed period of non-activity - Dual time (Home time swapping)
- 1/100-second stopwatch
Measuring capacity:
00’00”00~59’59”99 (for the first 60 minutes)
1:00’00~23:59’59 (after 60 minutes)
Measuring unit:
1/100 second (for the first 60 minutes)
1 second (after 60 minutes)
Recorded data: Up to 200 records (measurement start month, date, lap/split times)
Target Time alarm up to 10 Target Time settings - Countdown timer
Timer for interval measurement (up to five time settings)
Measuring unit: 1 second
Input range: 00’00” to 60’00” (1-second increments)
Others: Auto-repeat (number of repeats settable from 1 to 20), Auto-start - Hand shift feature (Hands move out of the way to provide an unobstructed view of digital display contents.)
- 5 daily alarms
- Hourly time signal
- Full auto-calendar (to year 2099)
- 12/24-hour format
- Button operation tone on/off
- Regular timekeeping
Analog: 2 hands (hour, minute (hand moves every 20 seconds))
- Double LED light
Digital: Hour, minute, second, pm, month, date, day
- Accuracy: ±15 seconds per month (with no mobile link function)
- Approx. battery life: 2 years on CR2016
SIZE OF CASE / TOTAL WEIGHT
- Size of case : 54.1×48.6×15.5mm
- Total weight : 61g
You must be logged in to post a comment.