Kehadiran dari G-shock GA-2100 ini cukup banyak ditunggu terutama oleh para pecinta G-shock yang kerap menanti-nanti produk-produk terbaru yang akan diluncurkan oleh Casio. Seri GA-2100 ini termasuk yang paling banyak mendapatkan pertanyaan mengenai tanggal peluncurannya di Indonesia.
Meskipun berada dikelas G-shock paling bawah jika dilihat dari price list, ternyata tidak membuat seri ini sepi peminat. Malah sebaliknya dengan harga yang cukup bersahabat, banyak yang membeli model GA-2100 ini tanpa banyak berpikir panjang meskipun baru hanya melihat dari photo yang dikeluarkan oleh Casio.
Secara fisik, GA-2100 ini memang terlihat sangat menggoda mata. Dengan model yang simple dan elegan, seri ini juga terlihat cukup tangguh meskipun dimensi jam ini termasuk kecil. Bahkan Casio telah mengklaim bahwa seri GA-2100 ini merupakan seri paling tipis diantara semua G-shock yang ada.
Follow Kami untuk mendapatkan informasi promo dan stok baru
Hadir dengan 3 warna awal, yaitu full black ( 1A1 ), hitam dengan aksen putih ( 1A ), dan merah ( 4A ). Dengan 3 warna yang menurut kami cukup fantastis dan harga yang bersahabat, Casio sepertinya memang mengharapkan penetrasi pasar melalui seri carbon core structure ini. 2018 -2019 memang menjadi era baru bagi G-shock dengan mulai memperkenalkan produk dengan campuran bahan karbon fiber. Meskipun masih terbatas pada beberapa bagian, namun penggunaan bahan carbon tentunya menjadi senjata bagi Casio untuk semakin melambungkan nama mereka. Casio pun mengklaim produk mereka semakin kuat dan ringan berkat penggunaan bahan karbon tersebut.
Seperti yang kami duga dari awal, seri GA-2100-1A1 ( full black ), menjadi warna yang akan ludes terlebih dahulu. Hal ini sebenarnya cukup mudah diprediksi dari popularnya seri-seri g-shock sebelumnya yang berwarna full black. Meskipun secara teknis warna full black ini terkadang cukup tidak efisien secara fungsi karena mata kita akan lebih bekerja extra saat ingin melihat data-data pada jam tersebut. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa jam G-shock telah menjadi salah satu fashion buat kebanyakan orang.
Seri GA-2100-1A1 ini memang terlihat fantastis dan keren saat dipakai dipergelangan tangan bukan ? Namun coba bandingkan dengan warna GA-2100-1A dibawah ini, dimana mata Anda pasti akan lebih berterima kasih karena tidak perlu bekerja keras hanya untuk melihat posisi jarum dan marker putih yang sangat jelas. Cukup berbeda dengan warna full black ( 1A1 ), dimana mata kita harus berhenti sejenak dan mulai memfokuskan ke arah marker yang terlihat berbaur dengan hitamnya bagian dial.
Tapi terkadang memilih jam tangan memang harus lebih menyesuaikan kepada selera mata dan hati, saran kami jangan ragu untuk menjatuhkan pilihan pada jam yang memang telah membuat anda jatuh hati. Kecuali jika Anda membeli jam tangan untuk memakai 100% fungsinya, maka lebih baik memilih warna dan desain yang benar-benar efisien.
Warna merah GA-2100-4A merupakan favorite dari kami. Bukan karena kami mulai bosan dengan warna yang serba hitam namun model serba merah ini memang terlihat sangat unik saat dipadukan dengan desain bezel berbentuk oktagon ini.
Bezel berbentuk oktagon sendiri pertama kali digunakan pada seri DW-5000C ( digital ) dan pertama kali diaplikasikan pada model analog digital, GA-2000 ini. Desain yang cukup simple dan penggunaan 1 warna dominan membuat seri GA-2100 cukup cepat mendapatkan perhatian.
Sama halnya dengan warna full black, GA-2100-4A ini memiliki warna yang cukup merepotkan mata terutama pada bagian display LCD.
Terlihat casio memang berusaha keras agar semua part dari GA-2100-4A benar-benar berwarna merah. Termasuk sampai bagian dari buckle yang harus rela menggunakan bahan resin ( model 1A1 dan 1A menggunakan stainless steel ).
Pada seri GA-2100-1A1 dan 1A terlihat menggunakan bahan stainless steel pada bagian buckle dan memiliki desain yang sedikit membulat. Sedangkan GA-2100-4A mendapatkan buckle berbahan resin yang kami asumsikan agar dapat menerapkan warna yang sama dengan keseluruhan jam tersebut.
Bicara mengenai GA-2100, tentu kita harus membahas mengenai CARBON CORE GUARD STRUCTURE yang menjadi senjata andalan bagi g-shock dalam mempromosikan seri ini. Meskipun diiklankan dengan nama carbon core guard, sebenarnya case pelindung module utama jam tidak 100% terbuat dari karbon fiber. Tetapi merupakan kombinasi antara resin berkualitas tinggi dengan bahan karbon fiber. Tujuan dari penggabungan kedua bahan ini adalah untuk meningkatkan kekuatan dari case pelindung tersebut dan sekaligus mengurangi bobot secara keseluruhan.
Case pelindung modul utama jam ini bisa kita ibaratkan seperti rangka baja pada sepeda motor, dimana mesin terpasang dan terlindungi pada rangka tersebut. Baru setelah itu dipasangkan fairing diluar rangka tersebut sebagai pelindung luar, begitu juga dengan fungsi bezel dan case terluar pada jam.
Berbicara mengenai fitur-fitur pada seri GA-2100 mungkin akan sedikit membosankan. Hal ini karena seri ini memang hanya dibekali dengan fitur-fitur standard yang ada pada casio seperti alarm, timer, stopwatch, hand shift, zona waktu dan kalendar. Tidak ada fitur tough solar, multi band apalagi sensor pada GA-2100 ini. Tetapi dengan harga yang cukup murah, bagi kami hal tersebut memang sangat wajar. Cukup beruntung casio ternyata menyisipkan fitur hand shift pada jam ini. Sehingga setiap kali melakukan penyesuaian ( adjust ) pada kondisi posisi jarum jam kebetulan menutupi pada bagian lcd display, maka jarum tersebut akan segera “menyingkir” dahulu sehingga tidak menutupi pada bagian LCD display.
Dengan ketebalan hanya 11.8 mm, GA-2100 ini didaulat menjadi seri G-shock yang paling tipis yang pernah ada. Beberapa model yang cukup tipis seperti DW-5600 pun harus rela “kalah bersaing” dengan model terbaru G-shock ini. Hal ini tentu saja sangat mempengaruhi tingkat kenyamanan saat memakai jam tangan ini sepanjang hari.
Begitu juga dengan bobot dari jam ini hanya berkisar di angka 54 gram, jangan heran jika Anda mungkin bisa lupa jika sedang menggunakan jam ini karena terlalu ringan dan tipis.
Bagaimana dengan kemampuan penerangan dari jam yang sedang hype ini ? Berdasarkan spesifikasi dari casio, kami cukup senang saat mengetahui jika GA-2100 telah dilengkapi dengan 2 buah LED ( double LED light ). Yang artinya 1 buah LED didedikasikan untuk penerangan LCD display dan 1 lagi untuk bagian penerangan pada bagian dial.
Namun kami juga tidak terlalu berharap banyak pada lighting jam ini, semata-mata karena kami sadar jika harga G-shock ini berada di kasta paling bawah.
Dan setelah mencoba langsung, apa yang kami temukan cukup sesuai dengan ekspetasi kami sebelumnya. Not bad ! Kalimat yang tepat untuk mengungkapkan perasaan kami saat itu. Nilai 6 / 10 kami berikan untuk kemampuan lampu dari seri GA-2100 ini. Pada bagian analog sendiri masih terlihat samar dan tidak tegas mendapatkan cahaya lampu. LED pada bagian LCD display terlihat cukup tegas dan jelas, namun perlu Anda ketahui jika LCD display ini termasuk cukup kecil sehingga akan sedikit menyulitkan kita saat membaca data-data tersebut. Namun berkat penggunaan double light, pada bagian LCD display ini terlihat paling menonjol saat keadaan gelap.
Dan yang terakhir kami bahas adalah paket yang datang bersama dengan jam GA-2100 ini masih sama dengan seri-seri G-shock sebelumnya, yaitu box karton hitam pada bagian luar dan kaleng segi 6 sebagai pelindung jam Anda. (* botol minum g-shock dan topi tidak termasuk dalam paket penjualan )
Spesifikasi
-
- Bahan casing / bezel: Karbon / Resin
- Tali Jam Tangan Resin
- Tahan Goncangan
- Kaca Mineral
- Ketahanan air 200 meter
- Lampu LED ganda
Lampu LED untuk muka jam (Super iluminator, durasi iluminasi yang dapat dipilih (1,5 detik atau 3 detik), berpijar)
Cahaya latar LED untuk tampilan digital (Super iluminator, durasi iluminasi yang dapat dipilih (1,5 detik atau 3 detik), berpijar) - Waktu dunia
31 zona waktu (48 kota + waktu universal terkoordinasi), waktu musim panas aktif/nonaktif, pertukaran kota Asal/kota waktu Dunia - Stopwatch 1/100 detik
Kapasitas pengukuran:
00’00”00~59’59”99 (untuk 60 menit pertama)
1:00’00”~23:59’59” (setelah 60 menit)
Unit pengukuran:
1/100 detik (untuk 60 menit pertama)
1 detik (setelah 60 menit)
Mode pengukuran: Waktu berlalu, waktu split, waktu posisi pertama-kedua - Pengatur waktu mundur
Unit pengukuran: 1 detik
Jarak waktu mundur: 24 jam
Jarak pengaturan waktu mulai waktu mundur: 1 detik hingga 24 jam (kenaikan 1 detik, kenaikan 1 menit, dan kenaikan 1 jam) - 5 alarm harian
- Sinyal waktu hitungan jam
- Fitur pergeseran jarum
- Kalender otomatis sepenuhnya (hingga tahun 2099)
- Format 12/24 jam
- Suara tombol operasi aktif/nonaktif
- Ketepatan waktu reguler
Analog: 2 jarum (jam, menit (jarum bergerak setiap 20 detik)), 1 dial (hari)
Digital: Jam, menit, detik, pm, bulan, tanggal - Akurasi: ±15 detik per bulan
- Perkiraan masa pakai baterai: 3 tahun pada SR726W × 2
Ukuran casing / Berat total
- Ukuran casing : 48.5×45.4×11.8mm
- Berat total : 51g
You must be logged in to post a comment.